UOB Bank-DPK Gelar Acara Bareng Share the Happiness

ADALAH UOB Bank lewat program CSR mereka belum lama ini berkesempatan berbagi kasih dengan anak-anak berkebutuhan khusus dari Daya Pelita Kasih Center, Pejaten Jakarta Selatan dengan menggelar acara dengan tema Commercial Banking CSR Share the Happiness.

Acara yang berlangsung di Sekolah Daya Pelita Kasih dihadiri sekitar 50 karyawan/karyawati dari Commercial Banking divisi UOB Bank Jakarta Thamrin berkumpul untuk berbagi kebahagian bersama dengan para murid/guru/staff dan manajemen DPK dengan melakukan berbagai aktivitas di sekolah DPK.

Diawali pembukaan sambutan oleh Tonny Timor Basry, Head of Commercial Banking dan Maya Rizano, Corporate Communication Head. Begitu pula sambutan dari Daya Pelita Kasih Center oleh Katharina Lita Wewengkang, Co-Founder Daya Pelita Kasih Foundation dan Gatut Adisoma, Head of Parents Committee DPK.

Beberapa acara yang digelar antara lain seperti cooking class yang dipandu oleh chef terkenal, Rudy Choirudin. Ada pula kelas Financial Literacy, Handycraft, Hydroponic, Visual Arts, Shop Class dan yang paling heboh adalah Music & Performing Arts yang menampilkan pula Ananda Sukarlan sebagai bintang tamu melibatkan seluruh murid/guru dan karyawan UOB untuk ikut bernyanyi, menari, dan bermain music bersama.

Pada penutupan acara pihak UOB Bank menyerahkan secara simbolik pelengkapan melukis (kanvas, pisau pallete, oil cat dan acrylic serta alat music, sound system, microphone dan lainnya, diharapkan semoga alat-alat tersebut di atas bisa berguna bagi murid-murid Daya Pelita Kasih Center serta menambah kreativitas murid-murid DPK terus terasah dan berkembang.

Sebagai penghargaan dari murid-murid DPK Center, memberikan sebuah lukisan kolaborasi dari beberapa murid-murid yang tergabung dari Visual Arts Class yang diterima langsung oleh Tonny Timor Basry dan berjanji akan memajang lukisan hasil karya murid ini secara khusus di ruang kerjanya. [red]

2 thoughts on “UOB Bank-DPK Gelar Acara Bareng Share the Happiness”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *